Tahun 2018 Kuota Bidikmisi Naik Menjadi 75 Ribu Orang

Tahun 2018 Kuota BidikmisiJAKARTA - Apakah Anda ingin mengikuti program beasiswa Bidikmisi?  Perlu Anda ketahui bahwa setiap tahun pemerintah melalui Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) selalu menyiapkan sebanyak 60 ribu beasiswa Bidikmisi.

Namun ada yang berbeda di tahun 2018 ini, kuota beasiswa uang kuliah untuk mahasiswa berprestasi namun dari segi ekonomi kurang mampu akan dinaikkan jumlahnya.

Baca juga: Jenis-jenis Soal TPA SBMPTN 2018 Beserta Soalnya

"Saya memohon kepada Presiden untuk bisa menambah 15 ribu beasiswa Bidikmisi lagi. Jadinya 75 ribu penerima tahun ini," ungkap Menristekdikti, Mohamad Nasir di Kemristekdikti, Jakarta.

Nasir mengharapkan, nantinya penambahan kuota beasiswa Bidikmisi tersebut dapat juga menjangkau lebih banyak lagi pelajar yang berada di wilayah timur Indonesia.


Dia mengatakan penerimaan Bidikmisi terbanyak berasal dari wilayah timur Indonesia sedangkan yang paling sedikit ada di wilayah pulau Jawa.

"Kalau dari Jawa, relatif sedikit," ujarnya.

Baca juga:  Cara Belajar Yang Benar Menjelang Hari H SBMPTN 2018

Rencananya selain menambah jumlah penerima beasiswa Bidikmisi, Nasir juga mengupayakan akan menambah besarnya nominal biaya hidup pelajar (mahasiswa)

Biaya hidup yang selama ini diberikan sekitar Rp600 ribu, tahun ini ditargetkan mahasiswa yang mendapat beasiswa Bidikmisi akan mendapatkan biaya hidup Rp1 juta/orang.

"Karena kan sekarang biaya kos dan biaya hidup juga naik," tambahnya. (rfa)

Sumber berita: okezon.com